TULANGBAWANG (PBO) – Pemerintah Kampung Mulyodadi, Kecamatan Rawapitu, Kabupaten setempat melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk 64 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) kegiatan digelar di Balai Kampung setempat, Senin (01/10/2020).
Bantuan tersebut untuk masyarakat terdampak Pandemi Covid-19 yang diambil dari dana DD dan mengikuti instruksi dari Pemerintah Pusat dan Pemkab setempat mengenai regulasi serta penyaluran nya juga telah mengikuti protokol kesehatan seperti, jaga jarak dan memakai masker.
Tampak Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kampung beserta Aparatur Kampung setempat, Bhabinkamtibmas, Babinsa, BPK, Staf Kecamatan serta KPM.
Kepala Kampung setempat, Sugeng Triono mengatakan, warga yang mendapatkan bantuan agar dipergunakan dengan sebaik mungkin.
“Bantuan ini senilai 900 ribu untuk tiga Bulan yakni, Juli, Agustus, dan September. Saya harap gunakan bantuan ini sesuai dengan kebutuhan ekonomi keluarga dibelikan sembako yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari.
Sementara, ditempat yang sama, Agus (49) warga setempat mengatakan, bantuan ini akan dipergunakan sesuai dengan arahan yang telah ditentukan Pemerintah Kampung setempat, dirinya juga mengatakan terimakasih kepada Pemerintah Tulangbawang dan Pemerintah Kampung Mulyodadi yang telah peduli dengan masyarakat kecil.
“Ini meringankan beban kami disaat massa Pandemi global seperti ini, kami akan pergunakan bantuan ini dengan sebaik-baik mungkin. Semoga Pandemi ini segera berakhir, terimakasih Pak Jokowi,” tandasnya.(Mcr)