LAMPUNG-Harga diri Provinsi Lampung ditingkat Internasional/Dunia saat ini ada pada Dinas Pekerjaan Umum Bidang Bina Marga Kota Bandar Lampung, hal ini dikarenakan waktu tersisa tinggal 3 hari lagi dalam perhelatan Annual Internatonal Conference on Islamic Studies (AICIS) Tahun 2016 di Kampus IAIN Raden Intan kota setempat.
Kenapa demikian, saat akan diadakan AICIS yang dipusatkan di IAIN Raden Intan, namun pada kenyataannya Jalan Letnan Kolonel H. Endro Suratmin sebagai badan jalan yang akan dilewati oleh para tamu undangan sampai saat ini masih dalam kondisi rusak parah dan dalam penambalan sulam atau perbaikan kembali setelah dalam kurun waktu 10 bulan ini mengalami 4 kali penambalan yang selalu rusak kembali.
Bahkan beberawa hari lalu, saat hujan mengguyur wilayah kampus IAIN Raden Intan dalam waktu singkat atau tidak lama pada malam hari, terjadi banjir yang mengakibatkan jalan-jalan yang ada dilokasi tersebut terendam banjir. Diduga kuat banjir disebabkan oleh sistem saluran/drainase yang tidak kunjung dapat mengatasi debit air saat hujan tiba.
Sudah saatnya ada ketegasan dari para anggota DPRD Kota Bandar Lampung serta DPRD Provinsi Lampung serta para pimpinan daerah dalam memperbaiki sistem kerja Dinas PU Bina Marga baik di Kota Bandar Lampung atauprovinsi mengingat saat ini masih belum memiliki kierja maksimal dalam pelaksanaan tugasnya.(*)