Pengurus  ICMI, Orda Kabupaten Luwu Masa Bakti 2022-2027

Sulawesi Selatan, ( Pena Berlian Online) – Sesuai dalam surat keputusan MPW ICMI, Orwil Sulawesi Selatan Nomor: 115 A/SKO/ICMI.22/SEK-KW/VI/2022, yang diberikan mandat sebagai ketua harian ICMI kabupaten Luwu adalah Zulkifli, S.T., M.Si.,

Saat dikonfirmasi Zulkifli, S.T., M.Si., membenarkan hal tersebut bahwa dirinya diangkat sebagai Ketua Harian pengurus Daerah ICMI kabupaten Luwu. “Surat keputusan (SK) tersebut telah saya terima langsung pada hari Senin, (5/9/2022),” ucapnya.

Lanjut Zulkifli juga menjelaskan selain dirinya menerima Surat Keputusan sebagai Ketua Harian pengurus Daerah ICMI, terdapat juga sebagai Ketua Harian ICMI Kota Palopo diberikan amanah kepada DR. Ir. H. Rahmat Masri Bandaso, M.Si., yang saat ini beliau sebagai Wakil Wali Kota Kota Palopo dan Bupati Luwu Timur, Budiman juga terpilih sebagai Ketua Harian ICMI Kabupaten Luwu Timur.

“Insya Allah, pelantikan Pengurus Daerah ICMI Kabupaten Luwu, Kota Palopo dan Kabupaten Luwu Timur akan dilaksanakan pada hari Minggu, 11 September 2022 di Kantor Bupati Luwu Timur,” tuturnya.

Sekretaris ICMI kabupaten Luwu, Aziz Arifuddin menuturkan bahwa rombongan ICMI Kabupaten Luwu akan lebih awal pada hari Sabtu, (10/9/2022).

Sekedar diketahui bahwa Zulkifli,S.T.,M.Si, selain sebuah Ketua Harian ICMI Kabupaten Luwu, beliau saat ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Luwu, Ketua Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Luwu dan Pengurus DPD Partai Golkar Luwu. (Bahrun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *