Sedekah Bumi Oleh Ratusan Warga Desa Gandu-Comal

Pemalang, (Pena Berlian Online) – 8-6-2022. Sedekah bumi yang bertempat di Pendopo Desa Gandu Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, diikuti oleh kurang lebih 300 warga dan semuanya wanita.

Desa Gandu dengan jumlah penduduk 3422 jiwa, luas 150 ha, dibawah pimpinan Solikhin (2019-2024) yang kinerjanya mendapat apresiasi warganya hingga ajakan untuk sedekah bumi dengan cepat direspon.

Kepala Desa (Kades) Solikhin menyampaikan, sedekah bumi yang rutin diadakan tiap tahun, setiap bulan Juni, sudah menjadi tradisi leluhur sejak dulu. Akan tetapi bukan hanya tradisi saja, bertujuan membuktikan rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Dengan harapan, kita selalu mendapat rasa aman sekeluarga dan aman seluruh warga Desa Gandu, sejahtera hidupnya dan sehat lahir batin serta dijauhi segala balak (Red: musibah),” ungkap Kades Solikhin dalam membuka acara ‘sedekah bumi’.

Sambutan berikutnya oleh Kiai Muhammad Khoirin, dengan tenang mengajak warga Desa Gandu untuk membaca shalawat nabi Muhammad dan berdoa bersama dan menutup doa dengan Al Fatekha.

Warga yang hadir duduk lesehan dengan tertib dalam mendengarkan pidato pembukaan serta ceramah Kiai Muhammad Khoirin.

“Sodakoh mampu menghilangkan balak,” ujar Kiai Khoirin dalam mengakhiri ceramahnya yang ditutup dengan bacaan Qur’an dan ditutup Shalawat Nabi Muhammad.

(Kustajianto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *