Murung Raya,(Pena Berlian Online) Pospol Air Polsek Murung Polres Murung Raya Polda Kalteng bersama Dishub melaksanakan Patroli Air sekaligus sosialisasi Stop Illegal Fishing kepada masyarakat di DAS Barito, Rabu (05/10/2022) pukul 10.00 Wib.
Kapolres Murung Raya AKBP I Gede Putu, S.H., S.I.K, M.H melalui Kapolsek Murung Iptu Widodo, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan patroli air dan sosialisasi Stop Illegal Fishing yang dilaksanakan oleh anggota Pospol Air dengan maksud dan tujuan agar para nelayan dalam menangkap ikan tidak menggunakan racun, setrum dan jaring/pukat yang tidak ramah lingkungan guna menjaga kelestarian kekayaan alam di sungai perairan Indonesia sehingga bisa nikmati sampai anak cucu kita.
“Diharapkan kepada para masyarakat khususnya nelayan paham dan mengerti dengan adanya sosialisasi stop illegal fishing ini apabila masih diketemukan adanya nelayan yang melanggar akan diproses sesuai hukum yang berlaku di NKRI yaitu Undang-Undang Perikanan,” imbuhnya.
Kapolsek juga menyampaikan kepada para masyarakat agar tetap mematuhi Prokes dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas guna mencegah serta memutus mata rantai penyebaran virus covid19, pangkasnya. (*/M.ilmi)