TULANG BAWANG (PBO)-Dalam Rangka pesta demokrasi pilkada daerah yang berlangsung tanggal 15 Februari, Komnas Hukum dan HAM RI mendatangi dua kabupaten yang berada dilampung antara lain kabupaten Tulang bawang dan kabupaten Mesuji, untuk dikabupaten Tulang bawang sendiri Komnas Hukum dan HAM RI mendatangi tempat-tempat rawan terutama kelompok rentan komplik, seperti diregister, Lapas dan Tempat-tempat yang berdampak Rawan lainnya.
Adapun Tujuan kedatangannya tersebut ialah melakukan pemantauan pilkada, Hak sipil dan politik diseluruh indonesia sekaligus dalam rangka mempererat tali silaturahmi, salah satunya Dikabupaten Tulang bawang, yang bertempat diLembaga Pemasyarakatan (LAPAS) menggala Kabupaten Tulang bawang
Kehadiran Komnas Hukum dan HAM RI Siti Nurlaila beserta rombongan tersebut disambut baik kepala Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) menggala kabupaten Tulang bawang Pak Untung sapaan akrabnya, hadir juga pada kesempatan Tersebut Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Tulang bawang Reka Punnata beserta Komisioner dan Jajaran,
Komnas Hukum dan HAM RI,Siti Nurlaila, saat ditemui diLapas menggala, mengatakan kedatangan pada hari ini ialah dalam rangka melakukan pemantauan pilkada, Hak sipil dan politik di seluruh indonesia, untuk dilampung sendiri ia mengatakan Fokus di dua kabupaten ialah kabupaten Tulang bawang dan kabupaten mesuji yang menjadi Fokus Komnas Hukum dan Ham dalam Pilkada diprovinsi lampung ini.
“Untuk dilampung kami dari Komnas Fokus di dua kabupaten yang menjadi prioritas dalam pilkada ini yaitu Tulang bawang dan mesuji Untuk DiTulang bawang sendiri sejauh ini tidak ada masalah dalam pilkada ini, salah satunya di Lapas Tulang bawang yang berjalan dengan baik, Aman dan lancar, dan untuk TPS 14 diLapas ini memiliki Data Pemilih Tetap (DPT) berjumlah berkisar 165 DPT yang ikut andil dalam pemilukada 2017 pada hari ini, saya juga mengucapkan ucapan terima kasih kepada kepala Lapas yang telah menyambut baik kedatangan kami pada hari ini” ungkap Siti Nurlaila Rabu (15/2).
Lanjutnya Ia juga berharap apapun keputusannya nanti pada pesta demokrasi yang berlangsung diTulang bawang siapapun yang menang semogga dapat membangun kabupaten Tulang bawang menjadi lebih baik lagi kedepan, dan untuk yang kalah dapat menerima dengan lapang dada, sebagai mana mestinya.
Ditempat yang sama Kepala Lembaga pemasyarakatan Tulang bawang Untung, mengucapkan ucapan terima kasihnya kepada Komnas Hukum Dan Ham RI yang telah hadir dan berkunjung keTulang bawang khususnya di lembaga Pemasyarakatan pada hari ini Tutupnya.(Candra)