Hadiri Pencanangan ZI-WBK dan WBM, Djohan: Mari Wujudkan Pemerintahan yang Bersih

Metro (PBO) – Wakil Walikota Metro Djohan menghadiri Pencanangan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi serta Melayani di Pengadilan Agama Metro Kelas I A, Rabu (27/03/19).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Pengadilan Agama Bandar Lampung, Ketua Pengadilan Agama Gunung Sugih, Kemenag Kota Metro, KPKNL, BRI Syariah, BRI Cabang Metro, KPP Pratama Metro, Ketua Pengadilan Agama Kelas IA Metro serta seluruh tamu undangan.
Ketua Pengadilan Agama Kota Metro Makmur menyampaikan, bahwa pencanangan zona integritas ini merupakan upaya mewujudkan pengadilan agama yang memiliki pelayanan baik dan prima serta terbebas dari korupsi.
“Saya berharap dengan diadakannya pencanangan ini unit pelayanan pengadilan dapat mencapai zona integritas,” jelasnya.
Pada kesempayannya, Wakil Walikota Metro Djohan mengucapkan atas nama Pemkot Metro menyambut baik kegiatan ini, dimana Pengadilan Agama Kelas I A Metro mampu untuk berkomitmen.
Selain itu, kegiatan pembangunan zona integritas ini juga merupakan percepatan reformasi birokrasi sebagai kota berintegritas tinggi, dan penerapan sebagai prinsip tatakelola pemerintah yang baik.”Mari wujudkan pemerintah yang bebas dari korupsi dengan adanya pencanagan ini pengadilan agama akan terus terorganisir dalam segala hal dan bebas dari KKN,” ucapnya.(medi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *