Peringati Hardiknas, Bupati Dendi Siap Berikan Pendampingan Guru Tersandung Hukum

TELUK PANDAN (PBO)-Para pahlawan tanda jasa di Kabupaten Pesawaran lega, setelah Bupati Pesawaran, H. Dendi Ramadhona K, ST menyampaikan, bahwa Pemkab Pesawaran akan memberikan pendampingan bila mereka tersandung hukum disaat sedang melaksanakan tugasnya sebagai guru dalam Kegiatan Belajar dan Mengajar (KBM) di sekolah. Hal ini disampaikan Bupati saat menjadi Pembina Upacara Hardiknas Tahun 2017 yang di pusatkan di Lapangan Kridha Yuana, Desa Hanura, Teluk Pandan. Selasa (02/05).

“Para guru-guru tidak perlu takut dalam menerapkan sanksi untuk anak didiknya saat Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolah, karena kami siap melakukan pendampingan hukum kepada bapak ibu guru jika tersandung masalah hukum. Namun, para guru juga dalam melakukan pembinaan masih dalam kewajaran,” ungkap Dendi.

Dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2017 dengan mengangkat tema “Percepat Pendidikan Yang Merata dan Berkualitas”, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona juga menyampaikan amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhajir Efendy yang menyampaikan penghargaan dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada insan pendidikan di tanah air.

“Mereka telah mengabdi dan berkorban demi kemajuan pendidikan, pengabdian dan pengorbanan yang telah bapak ibu berikan sejauh ini telah membuahkan hasil yang mengembirakan. Semoga keberhasilan tersebut semakin memacu semangat dan usaha keras kita. Dan, untuk permasalahan yang belum terselesaikan dan ketidakpuasan yang ada, justru semakin melipat gandakan energi, kehendak dan ikhtiar kita untuk menemukan terobosan-terobosan baru,” ujar Dendi menyampaikan Amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhajir Effendy.

Usai melakukan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2017, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona memberikan SK PNS kepada 77 orang yang diangkat menjadi PNS pada tahun 2015. Yang kemudian dilanjutkan dengan meninjau pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/Sederajat di SMPN 2 Pesawaran dan SMPN 25 Pesawaran yang didampingi Asisiten 1, Drs. Syukur, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesawaran, Fauzan Suadi beserta jajaran, Camat Teluk Pandan M. Yuliardi, S.STP dan Kepala Desa Hanura Chodry Cahyadi.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesawaran, Fauzan Suadi menyampaikan, pelaksanaan UN Tahun Ajaran 2016/2017 di ikuti total peserta sebanyak 7440 siswa. Yang terdiri atas siswa SMP sebanyak 4754 siswa, MTS 2542 siswa, Paket B 144 siswa, yang terbagi dari 122 sekolah yang meliputi 62 SMP, 52 MTS dan 8 sekolah paket B. sedangkan untuk waktu pelaksanaan ujian dimulai sejak hari ini, Selasa (02/05) hingga Senin (08/05) dengan soal ujian meliputi pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan IPA.

“Untuk kelulusan peserta ujian ditentukan oleh sekolah, namun begitu kami sangat berharap Ujian Nasioanl tingkat SMP dan Sederajat di Kabupaten Pesawaran ini dapat berjalan dengan lancar. Dan diharapkan pula, kelulusan siswa dapat mencapai seratus persen,” pungkasnya. (Deva/rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *